×

Speaker Aktif Subwoofer Terbaik untuk Sound System Lapangan Harga

Subwoofer Aktif Terbaik

Subwoofer Aktif. Pada artikel yang lalu saya membahas topik yang sama tentang Model Speaker Aktif Terbaik untuk Sound Lapangan dan kali ini kita akan membahas Speaker Subwoofer Aktif untuk Sound System Lapangan

Box-Speaker-Subwoofer-Aktif-Sound-System-Lapangan

Gambar, Model dan Merek Subwoofer Speaker Aktif Terbaik Sound System Lapangan

Speaker Subwoofer Aktif bisa juga diterapkan pada area outdoor atau lapangan yang cukup luas namun dengan daya, Maksimum SPL Gain, dan ukuran Cone speaker 18 inch. Saya rasa kita tak perlu lagi perhitungan teoristis yang membingungkan namun langsung ke pokok pembahasan yaitu bagaimana memfungsikan Subwoofer Aktif untuk menjadi speaker lapangan. Istilah lainnya adalah Powered Subwoofer.

Banyak keluaran terbaru dari produk speaker sub-woofer aktif berdaya lumayan besar yang bisa kita miliki. Masing-masing brand dari merek terkenal perangkat audio system kini telah mengeluarkan produk perangkat keluaran terakhir mereka untuk subwoofer.

Speaker Aktif Terbaik untuk Karaoke dan Organ Tunggal

Saya telah mencoba penggunaan subwoofer aktif ini pada penggunaan sound system Karaoke dan organ tunggal untuk acara pernikahan yang tentunya dipasang pada area terbuka. Kadang ada juga order yang dalam penempatannya di lapangan terbuka untuk acara hiburan musik dan doorprize. Hasil suaranya pun tak jauh beda dengan penggunaan Passive sub-woofer yang menggunakan Power Amplifier berdaya besar. Bila anda ingin memanfaatkan box subwoofer ini berdasarkan hasil pengalaman saya ini tentu merupakan sesuatu yang cukup bijaksana, namun terserah anda.

Speaker-Subwoofer-Aktif-Lapangan
Saya melihat teman saya juga telah memiliki sound rental dengan menggunakan active subwoofer speaker dengan merek Betha three dan ada juga yang menggunakan aktif subwoofer speaker merek Huper ukuran 18 inchi. Hasil kedua merek ini ternyata tak jauh berbeda dan tergantung kepiawain kita dalam melakukan pensetingannya. mengatur kombinasi level masuk dan pengaturan bandwidth frekuensi pada bagian panel speaker. Tak banyak yang diatur dalam mengoperasikan speaker subwoofer aktif ini, hanya terdiri dari dua tombol yaitu Volume dan Frekuensi Low Cut off. Telinga sangat berperan dalam menyeting frekuensi Low Cut ini.

Cara Pensettingan Aktif Subwoofer Speaker

Setelah semua pengkabelan telah anda pasang dengan benar maka kita dapat menghidupkan seluruh perangkat sound system dan bagian box Loudspeaker harus dinyalakan dalam posisi terakhir agar tak ada suara 'dugg' saat menancapkan listrik perangkat sound. Untuk pengkabelan bisa langsung menuju ke bagian FOH (dalam hal ini Mixer saluran Main Out atau Sub Out (group)). Atau bisa langsung disambungkan secara paralel bersamaan dengan speaker-aktif middle (vokal) ukuran 15 inch. Jangan lupa dengan kabel listriknya untuk menghidupkan perangkat

Cara-setting-Aktif-Subwoofer-Speaker
Panel control bagian belakang Subwoofer Aktif
Disana terdapat connector Loop Out Cannon. Jadi satu buah kabel yang datang dari Output Mixer bisa diparalelkan menjadi banyak speaker dengan memfungsikan I/O (Input Output). Pensetingan nada rendah (cut freq) dapat anda lakukan seperti yang saya terangkan diatas. Lihat gambar di atas.

Gambar Merek Speaker Subwoofer Aktif Lapangan Bagus

Berikut ini saya akan menyuguhkan beberapa gambar dan merek Speaker Subwoofer Active pada sound system lapangan. Berikut mode dan merek Subwoofer speaker yang telah teruji kehandalannya dan telah saya pergunakan. Mungkin diselingi harga dan juga daya outputnya.

Subwoofer Aktif PROEL SW118HA Lapangan

Ringkasan Spesifikasi dan harga
  • Output Continuous : 1000 Watt
  • Max Power Out Gain : 131 dB
  • Pantauan Harga : Rp 16.000.000
Gambar
Speaker-Subwoofer-Aktif-PROEL-SW118HA-lapangan

Subwoofer Proel NEOS 118SP Active

Ringkasan Spesifikasi dan harga
  • Output Continuous : 1000 Watt
  • Max Power Out Gain : 131 dB
  • Pantauan Harga : Rp 23.000.000
Gambar
Speaker-Subwoofer-Aktif-Proel-NEOS-118SP

Subwoofer JBL JRX 118SP Active

Ringkasan Spesifikasi dan harga
  • Output Continuous : 300 Watt
  • Max Power Out Gain : 131 dB
  • Pantauan Harga : Rp 24.000.000
Gambar
Speaker-Subwoofer-Aktif-JBL-JRX-118SP

Subwoofer Beta3 B118a Active

Ringkasan Spesifikasi dan harga
  • Output Continuous : 300 Watt
  • Max Power Out Gain : 131 dB
  • Pantauan Harga : Rp 24.000.000
Gambar
Speaker-Subwoofer-Aktif-Betha3-B118a

Subwoofer JBL EON 518S

Ringkasan Spesifikasi dan harga
  • Output Continuous : 1000 W peak
  • Max Power Out Gain : 128 dB
  • Pantauan Harga : Rp 13.000.000
Gambar
Speaker-Subwoofer-Aktif-JBL-EON-518S
Demikian yang dapat saya sampaikan pada artikel ini, semoga bermanfaat.
Coba baca juga artikel tentang


Bila ingin melihat harga sound system yang lainnya silakan kunjungi tautan ini, atau melihat harga-harga aktif speaker murah di situs ini.
Demikian yang dapat kami hadirkan tentang Speaker Aktif terbagus di pembahasan kita kali ini. Terus menyimak artikel berikutnya.

Terimakasih atas kunjungan anda.