×

Menilik Jasa Rental dan Harga Sound System Lapangan Outdoor

Mungkin anda akan memulai bisnis dalam rental sound system khusus lapangan outdoor yang cukup bermutu dan memadai dengan suara yang bisa mengkaper kapasitas area lapangan yang cukup luas dan ingin mengetahui harga peralatan sound. Kita bisa melengkapi perangkat audio system secara bertahap. Anda mulai mengumpulkan dan kemudian membeli alat tersebut satu persatu berupa beberapa unit Speaker system (baik aktif maupun pasif), Power Amplifier, Mixer Console, Microphone kemudian menyusul perangkat aksesoris pendukung lainnya secara bertahap, termasuk pengadaan perangkat Band dan kelengkapannya. Atau bila anda sudah mempunyai perangkat sound system yang cukup lengkap namun anda akan menambah PA daya keluaran yang cukup bertenaga suntuk keperluan audio sound system lapangan. Perlu dingat bahwa sekarang ini para pengguna jasa sound lebih menginginkan perangkat speaker system yang terpajang di atas menara rigging dan anda harus mendesain dan memenuhi kelengkapan perangkat anda dengan kondisi tersebut. Mereka juga terkadang meminta anda untuk melengkapinya dengan Lighting panggung.

Harga Sound System untuk Lapangan sesuai Kapasitas Daya

Penggunaan sound system untuk lapangan tidak terfokus hanya pada untuk keperluan musik saja, namun bisa untuk keperluan yang cukup multifungsi, seperti untuk orasi, untuk upacara, untuk takblik akbar, untuk senam, dan lain sebagainya. Sebagian para pemakai (pengguna) jasa sound system tentu lebih banyak bertanya terlebih dahulu tentang berapa kapasitas daya terbesar yang dimiliki oleh perangkat sound kita. Untuk acara yang sangat besar tak mungkin kita menawarkan kapasitas yang sederhana namun tentunya dengan kappasits yang besar diatas 10.000 Watt.

Sistim penempatan speaker untuk mencapai range suara yang cuku jauh pada sound system outdoor bisa dengan cara sedikit ditinggikan dengan cara digantung di atas Rigging.

Kriteria dalam Memilih dan Membeli Sound System Outdoor daya 1000 Watt

Ada beberapa kriteria dalam hal pengadaan sound system untuk keperluan anda dengan daya 1000 hingga 2000 W dengan membeli produk yang cukup ternama. Produk jadi pun terdiri dari 3 macam yaitu
  • Produk buatan lokal
  • Produk China
  • Produk Build up (Original)
Tentunya tergantung pada kondisi anggaran anda. Bila menginginkan perangkat audio system baik lokal maupun yang original dengan kondii yang lengkap dengan harga terinci, anda dapat menghubungi Dealer sound system di kota anda atau via internet. Paket ini mungkin terdiri dari satu merek perangkat siap pakai atau dapat juga dengan cara mengkombinasikan dengan merek-merek lain. Jadi tidak musti terpaku pada satu merk saja.

Harga Power Amplifier China untuk Perangkat Audio Outdoor

Mengenai Power Amplifier buatan China dan Harga.
Daya output Power Amplifier hasil produk China dalam hitungan standar RMS harus sesuai dengan kebutuhan yang anda perlukan dengan ketentuan bahwa output daya PA harus lebih besar dari kapasitas daya speaker yang anda miliki.

Panduan Harga Power Amplifier China Murah.

Berikut ini kilasan harga Power Ampli China untuk sound system outdoor.
  • Power Amplifier Output 1000 W, kisaran harga Rp. 3.5 jutaan
  • Power Amplifier Output 1600 W, kisaran harga Rp. 4.2 jutaan
  • Power Amplifier Output 1800 W, kisaran harga Rp. 4,75 jutaan
  • Power Amplifier Output 2000 W, kisaran harga Rp. 5.2 jutaan
  • Power Amplifier Output 2400 W, kisaran harga Rp. 6 jutaan ke atas
Harga panduan di atas mungkkin berbeda pada beberapa dealer/ toko.

Kondisi Harga Speaker dan Kapasitas Daya

Perlu menjadi pertimbangkan bagi anda sebelum membeli perangkat Loudspeaker untuk lapangan, ada baiknya anda perlu mengetahui watt, diameter dan juga SPL. Kebutuhan yang diperlukan adalah berapa jumlah unit minimum yang diperlukan, seperti : Speaker Subwoofer, Speaker Middle. PA (Power Amplifier) juga harus difokuskan untuk mendorong berapa unit Speaker Subwoofer, Speaker Mid Range dan speaker lainnya, ada baiknya siapkan Power Amplifier yang memiliki daya yang cukup besar.

Mungkin banyak kekurangan dan saya mohon maaf. Panduan ini hanya bersifat pengenalan pada hal yang kecil saja karena masih banyak produk-produk hebat yang mungkin saya kurang mengikuti perkembangannya.

Harga-Sound-System-Lapangan-Outdoor

Sebagai referensi bagi anda bila ingin memakai aktif speaker yang bisa mengkoper area lapangan terbuka, maka anda dapat juga memakai speaker aktif untuk sound system outdoor dengan merek Huper AK15 A yang bisa disusun secara berkelompok agar bisa tersusun di atas rigiing atau hanya sekedar di tempatkan di tripod-nya saja.

Untuk lebih jelas silakan kunjungi harga peralatan sound system.

Terimakasih atas kunjungan anda di halaman yang membahas sound system khusus lapangan outdoor ini.
Sampai jumpa pertemuan mendatang.