Home Theater dan Aksesoris
Merancang Home Theater untuk di rumah anda membuat suasana seolah dalam bioskop. Tidak hanya itu fungsi dari soundsystem home teater ini juga bisa untuk bernyanyi lagu-lagu kesukaan anda. Bila anda ingin merancang perangkat ini, sekarang sudah tersedia berbagai macam merek yang menawarkan kebutuhan yang istimewa yang dijual perpaket maupun terpisah, ini tergantung selera anda. Namun anda juga bisa memodifikasi peralatan ini sesuai keperluan serta keinginan anda. Artikel ini merupakan pengembangan dari postingan saya terdahulu, coba anda lihat artikel saya dalam kategori disini untuk menambah wawasan anda. Keistimewaan dalam mendengarkan suara saat anda mendengarkan musik atau bisa juga film action kesukaan anda membuat suasana menyenangkan. Tidak hanya itu, bila anda ingin berkaraoke bersama keluarga bisa diperdengarkan di studio ruang keluarga anda.Cara Pengkoneksian dan Penyetingan Sound System untuk Home Theater
Untuk menyeting peralatan ini anda harus memahami cara menyambungkan kabel-kabel, atau bila anda ingin belajar coba lihat postingan dalam web ini yang terkait dengan cara penyetingan sound-system. Untuk Paket Unit biasanya pihak toko akan langsung memasang peralatan ini di rumah anda. Bila akan memasang sendiri, di dalam kotak pembungkus sudah dilengkapi dengan buku petunjuk cara pemasangan peralatan ini.Surround Sound dan Penempatan
Fungsi Surround Sound menambah suasana menjadi hidup seolah anda berada dalam situasi action dalam film yang dimainkan pada perangkat anda. Perangkat ini biasanya dilengkapi dengan Surround Speaker (untuk suara berkeliling) biasanya berisi suara seolah mirip gema yang suaranya tipis terdengar di belakang anda. Penempatan loudspeaker ini berada di belakang kita.Berikut peralatan-peralatan yang anda perlukan untuk home teater dengan pilihan paket unit yang sama.
1. Peralatan Home Teater Perpaket
Pilihan kapasitas suara (Power) dan Merek Peralatan tergantung selera anda, pilihlah merek perangkat yang bermutu dan ternama dalam bidangnya. Dalam unit paket biasanya sudah dilengkapi dengan perangkat yang anda butuhkan. Dalam paket teater rumah, pabrik sudah melengkapi dengan peralatan terkait yakni sebagai berikut;1.1. Compo Deck Unit
Dalam perangkat ini sudah dilengkapi dengan Player Disk, Tape Recorder, Amplifier, Tuner, Video Output, Speaker Distribution Output.1.2.Speaker System.
Terdapat kurang lebih 5 Speaker, yakni;- 2(dua) buah untuk Front Speaker L dan R (Kiri dan Kanan)
- 1(satu) buah untuk Low (Bass) Speaker
- 2(dua) buah Rear Speaker berguna untuk Surround Sound
Untuk saluran Video coba anda lihat Jack RCA berwarna kuning di body bagian belakang player anda lalu hubungkan dengan input AV pada televisi anda. Apabila unit paket tidak dilengkapi dengan Microphone maka terpaksa anda harus membeli terpisah, sesuaikan bentuk jack Input Microphone pada Player anda.
2. Peralatan Home Teater Terpisah (Modifikasi)
Butuh pengetahuan khusus untuk merancang system terpisah ini, atau paling tidak bertanya pada sahabat anda yang memahami sistim perangkat ini. Sekedar pengetahuan bagi anda berikut ini beberapa peralatan yang anda butuhkan dalam melengkapi perangkat ini;- 1 unit DVD Player
- 1 unit Mixer Audio yang dilengkapi dengan internal FX
- 1 unit Power Amplifier untuk Front Speaker (Midle atau Voice)
- 1 unit Power Amplifier untuk Low(Bass)
- 1 unit Power Amplifier untuk Rear Speaker
- 2 buah Front Speaker untuk Midle (L & R)
- 1 unit/ 2 buah Speaker untuk Sub Woofer
- 2 buah Rear Speaker untuk Surround
- 1 unit perangkat Surround Sound Distribution
- 1 unit Equalizer( bila suka)
- Microphone untuk berkaraoke
- Televisi untuk display video
- Kabel-kabel
Penutup
Semoga halaman ini yang bertajuk membeli dan merancang Sound System untuk Home Theater menambah pengetahuan anda.Artikel yang lain tentang Sistim Audio Surround Sound Home Theater.
Terimakasih kunjungan anda..