×

Power ON Sound System Karaoke Gunakan Remote Sequencer AC Distributor

Menghidupkan Power ON pada Peralatan Sound System Karaoke Gunakan Remote Sequencer dan Cara Setting

Kita ketahui bahwa saat kita menyalakan peralatan sound dalam keadaan Power ON pada Amplifier maka akan timbul bunyi "dugg" pada speaker. Lama kelamaan speaker akan mengalami cacat atau rusak bila hal ini terus berlanjut. Anda yang memiliki peralatan Sound system karaoke di rumah mungkin belum tahu tentang cara proses menghidupkan seluruh perangkat tanpa mengatur banyak tombol saat mengaktikan seluruh peralatan anda. Ada sebuah alat yang akan mengaktifkan dan mengamankan Power Amplifier dan Loudspeaker anda dengan cara otomatis dengan sebuah alat yang bernama Remote Sequencer AC Distributor. Remote artinya jarak [jauh], dalam kondisi ini bermaksud mendekatkan atau menjadi dekat Sequence artinya berurutan AC adalah listrik rumah; Distributor adalah pembagian atau distribusi. Jadi maksud dari alat ini adalah sebuah alat untuk mendistribusikan listrik secara berurutan dengan jarak dekat. Kita singkat saja penamaannya menjadi Seq Distributor. Alat ini hanya tambahan saja dan bukan merupakan peralatan penting dalam sound system dan jarang dipakai, juga tak begitu dikenal oleh teknisi audio. Untuk mengaktifkan dan menonaktifkan seluruh komponen perangkat sound system anda maka tinggal memutar Kunci ON/OFF pada Seq Distributor dan alat akan ON secara serentak dengan timing tertentu. Saat untuk mematikan alat sound anda maka kita pun hanya memutar tombol seq distributor dalam posisi OFF dan alat sound anda pun akan non aktif secara bertahap. Bila semua proses telah selesai lalu cabut listrik di rumah.

Sound-System-Karaoke-Remote-Sequencer-AC-Distributor

Alat ini akan mengaktifkan seluruh peralatan audio anda secara teratur dan estafet untuk menghidupkan Power ON peralatan Sound System Karaoke anda. Jadi saat anda memulai untuk bernyanyi karaoke di sound sistem rumah anda maka tinggal mencolokkan listrik rumah dan juga hanya memegang Microphone saja tanpa banyak mengusik tombol (switch) dan setting yang telah baku pada alat sound anda. Pada saat anda memutar satu kunci On pada Remote Sequencer maka alat-alat akan aktif secara keseluruhan secar berurutan namun tanpa merusak speaker dan banyak aktifitas yang membingungkan anda dalam berhadapan dengan peralatan anda. Jadi dengan satu langkah kerja maka anda dapat langsung bernyanyi Karaoke di rumah anda.

Kondisi ini juga berkaitan dengan penggunaan sound system dengan memakai speaker aktif sebagai output suara peralatan karaoke anda. Bila kita menghidupkan speaker aktif dalam jarak yang lumayan jauh maka kita harus berada pada beberapa posisi peralatan untuk mengaktifkan beberapa saklar ON pada masing-masing peralatan.

1. Proses kerja Remote Sequencer AC Distributor.

Dalam Sequencer Distributor terdapat sirkuit untuk menyalakan listrik secara berurutan yang pada bagian panel belakang body-nya terdapat beberapa terminal listrik yang akan aktif mengikuti langkah kerja timing switch ON secara step by step. Terminal output listrik terdiri dari urutan penomoran yang harus kita sesuaikan dengan sambungan lsitrik pada peralatan sound. Jadi urutan ini harus kita ketahui mana yang harus lebih dahulu ON dan mana yang terakhir. Begitu juga saat akan mematikan peralatan sound, maka urutan proses OFF pun akan berurutan pula.

Urutan instalasi pemasangan terminal listrik pada Seq AC Distributor

Bila komponen perangkat sound system karaoke yang anda miliki terdiri dari misalkan sebagai berikut;
  1. Karaoke Player Machine
  2. Televisi LED
  3. Mixer Audio
  4. Equalizer
  5. Sound FX
  6. Power Amplifier ke speaker
Maka Penomoran ppemasangan colokan listrik harus disesuaikan urutan penomorannya pada output AC distribusi pada Sequencer, usahakan Power Amplifier berada pada posisi terakhir untuk ON atau aktif.

2. Cara Setting AC distributor pada Sequencer

Berdasarkan urutan penomoran di atas pada peralatan karaoke anda, maka kita pasangkan kabel listrik yang ada ada masing-masing komponen menuju ke Output pada Seq Distributor. Karaoke player dan televisi pada urutan awal, dilanjutkan Mixer, Equalizer, Sound FX ke urutan enomoran berikutnay di Seq Distributor dan terakhir adalah kabel listrik Power Amplifier (speaker aktif, bila memakai alat ini) menuju ke penomorann terakhir pada Seq Distributor.

Kesimpulan

Demikian yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Saya telah melakukan instalasi perangkat ini pada peralatan sound karaoke milik teman yang hobbi bernyanyi, dan saya melakukan seluruh proses setting audio system sehingga teman saya tersebut tak bingung dalam mengoperasikan peralatannya, dan dia hanya mencolokkan listrik rumah dan memegang mic saja sambil memilih lagu yang mau dinyanyikannya.

Mereka yang awam dan buta dalam bidang pensetingan peralatan audio menjadi mudah dalam mengoperasikan peralatan audio mereka tanpa banyak mengusik dan merubah setting sound system yang telah benar dari segi suara dan memudahkan mereka dalam proses pengaktifan peralatan dengan mudah..

Coba lihat kembali artikel berikut:
Semoga bermanfaat.